Santos: Portugal Bukan Hanya Bicara Soal Ronaldo Piala Dunia 2018 by Soccer Hunter - June 20, 2018 Fernando Santos selaku pelatih dari Timnas Portugal memberikan tanggapan terkait pembicaraan yang mengatakan bahwa Portugal hanya mengandalkan Cristiano Ronaldo saja. Tidak dapat dipungkiri, Cristiano Ronaldo menjadi pencetak hattrick pada pertandingan melawan Spanyol . Berkat gol tersebut, Portugal berhasil bermain imbang dengan skor 3 – 3. Kemampuan Ronaldo dalam menguasai bola memang sangat luar biasa, bahkan banyak yang mengatakan aksinya di Timnas jauh lebih gemilang ketimbang di Real Madrid. Tetapi pernyataan tersebut ditampok oleh Santos. Menurut Santos, keberhasilan Portugal bukan hanya karena Ronaldo seorang. Ada banyak faktor yang membuat Portugal mampu meraih hasil imbang pada laga pertama mereka. Bahkan ketika ditanya mana yang lebih baik dalam bermain antara Ronaldo dan Messi, Santos juga enggan memberikan komentar lebih lanjut dan mengatakan hanya akan fokus untuk Piala Dunia 2018 saja. “Saya memang berharap Ronaldo dapat bermain dengan apik saat melawan Maroko,” ungkap sang pelatih seperti dilansir Fourfourtwo. Tetapi bukan hanya Ronaldo yang berperan dalam kemenangan mereka di Euro 2016. Ini tidak hanya tentang Ronaldo seorang. “Portugal berhasil meraih kemenangan dalam Euro 2016 lalu, tetapi itu bukan karena permainan Ronaldo seorang. Ada skuat lainnya disana, semua bekerjasama untuk meraih kemenangan. Tanpa adanya harmoni permainan dari seluruh pemain, mustahil sebuah tim bisa meraih kemenangan. Saya tidak pernah melihat ada tim yang berhasil menang hanya karena satu orang. Portugal bukan hanya Ronaldo, tetapi setiap individu yang bermain, itulah Portugal,” jelas Santos.