Akhirnya Paul Pogba Kembali Tersenyum Liga Inggris by Soccer Hunter - January 2, 2019 Tidak dapat dipungkiri, Paul Pogba memang menjadi sosok yang sangat krusial dalam dua pertandingan terakhir yang dilakoni oleh Manchester United. Pada dua pertandingan itu, Pogba berhasil menunjukkan permainan yang impresif. Seperti yang kita tahu, performa Pogba selama awal musim ini memang menjadi sorotan. Ia selalu mendapatkan kritik oleh para fans karena tidak mampu mencetak gol dan selalu tampil tidak konsisten. Ia juga dikabarkan memiliki hubungan yang kurang harmonis dengan Jose Mourinho. Bahkan Mourinho harus dikeluarkan dari klub karena permasalahan ini. Namun Pogba tampaknya kembali bangkit. Pada laga kontra Huddersfield Town pada hari Rabu kemarin, ia berhasil menyumbangkan dua gol bagi United. Pada saat melawan Cardiff City, ia juga mampu memberikan assist sebanyak dua kali. Manajer United, Ole Gunnar Solskjaer turut buka suara terkait perkembangan Pogba di lapangan. Menurutnya Pogba sudah kembali seperti pemain yang ia kenal dulu, pemain bagus yang selalu tersenyum. "Inilah Pogba yang dulu saya kenal. Saya sudah mengenal Pogba sejak dulu ketika ia berada di tim cadangan dan saat ia masih bermain di tim junior," ungkap Solksjaer seperti dikutip Sky Sports. "Ia adalah pemain yang selalu tersenyum dan bahagia. Ketika anda mencetak gol, terlebih lagi dua gol, tentu dia merasa bahagia." "Ketika anda bermain untuk klub sekelas Manchester United, anda harus bahagia !," tegas Solksjaer.